Sabtu, 03 Juli 2010

Iman dan Kekudusan

Dua hal yang sangat penting dalam kehidupan rohani kita adalah hidup oleh iman dan berjalan oleh iman. Engkau tidak akan pernah menemukan iman yang sejati tanpa diikuti oleh kesalehan yang sejati. Di pihak lain, kita juga tidak akan dapat menemukan kehidupan yang kudus jika tidak berakar di dalam kehidupan iman kepada Yesus Kristus. Ada banyak orang yang mengejar iman namun melupakan kekudusan. Ada juga yang mengejar kekudusan hidup tapi menolak iman. Kita harus memiliki iman sebab ini adalah dasar; kita harus memiliki kekudusan hidup sebab ini adalah atap.

Dasar bangunan seperti apakah yang manusia miliki jika ia di dalam pencobaan? Apakah ia dapat bertahan? Jika demikian, ia memerlukan sebuah rumah dengan pondasi yang kuat dan sebuah atap kehidupan rohani untuk melindunginya jika hari-hari keraguan itu datang. Janganlah mencari hidup kudus tanpa iman, karena itu sama seperti rumah beratap tanpa pondasi yang kokoh, sehingga cepat atau lambat rumah itu akan runtuh. Biarlah iman dan hidup kudus adalah satu kesatuan. Sama seperti sinar dan panas yang memancar dari matahari yang sama, begitulah kepenuhan berkat yang kita terima dari Allah. Oh, Tuhan, berikanlah kepada kami hari ini, hidup oleh iman dan kekudusan.

Galatia 5:25
Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh.

Diterjemahkan dari buku:
Morning By Morning – Meditation For Daily Living Oleh Charles H. Spurgeon

But they that wait upon the Lord shall renew their strength; they shall mount up with wings as eagles; they shall run, and not be weary; and they shall walk, and not faint. (Isaiah 40:31)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar