Ayat Bacaan : Mazmur 40: 5-18.
"Janganlah memuji diri karena esok hari, karena engkau tidak tahu apa yang akan terjadi hari itu." (Amsal 27:1).
Saya membaca kisah lama di sebuah buku sastra tentang seorang wanita di Birmingham, Inggris yang memiliki seorang anak perempuan yang masih berusia 5 tahun. Anak kecil ini meminta ijin untuk bermain bersama teman-temannya di lapangan dekat rumahnya.
Namun wanita ini melarang putrinya itu bermain bersama teman-temannya karena ia takut anjing-anjing liar yang sering memangsa anak-anak akan membahayakan putrinya dan ia takut jika putrinya menjadi sasaran peluru nyasar oleh tentara yang masih lalu lalang di jalan karena saat itu adalah masa perang.
Ia berkata kepada putrinya,
"Lebih baik kamu pergi ke gereja. Tempat itu kudus dan pasti aman."
Wanita itu tersenyum melihat putrinya bermain di gereja, namun itu adalah senyuman terakhirnya karena baru saja putrinya bermain di gereja, tiba-tiba bom menghancurkan gereja itu.
Tidak ada yang tahu kapan ajal akan datang menjemput kita. Bisa masih puluhan tahun, tahun depan, bulan depan, minggu depan atau satu menit di depan kita. Meskipun kita berusaha menghindarinya namun jika itu memang sudah waktunya kita maka kita tidak akan bisa menjauh darinya.
Satu hal yang harus kita lakukan ketika kita dihadapkan dengan marabahaya atau ancaman yaitu berserah kepada Tuhan.
Seperti seorang wanita yang menolak untuk menjadi dokter volunteer di India karena takut akan mati tertular penyakit. Ia memilih praktek di kota dimana di sana juga tertulas AIDS dari pasiennya dan akhirnya meninggal dunia.
Tidak ada yang tahu kapan dan bagaimana hari esok kita. Karena itu, lakukan apa yang bisa kita lakukan hari ini. Apapun pilihan kita untuk hidup, bertanyalah dahulu kepada Tuhan mana yang terbaik buat kita sehingga apa pun yang kita lakukan tidak akan sia-sia.
Doa : Aku berserah kepada rencana-Mu akan masa depanku ya, Tuhan..
Sumber : Renungan Bulanan Wanita.
But they that wait upon the Lord shall renew their strength; they shall mount up with wings as eagles; they shall run, and not be weary; and they shall walk, and not faint. (Isaiah 40:31)
Minggu, 28 Februari 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar