Ayat Bacaan : Galatia 4:12-20.
"Mereka dengan giat berusaha untuk menarik kamu, tetapi tidak dengan tulus hati, karena mereka mau mengucilkan kamu, supaya kamu dengan giat mengikuti mereka."
(Galatia 4:17).
Begitu salutnya Paulus kepada jemaat Galatia yang sangat setia kepada Tuhan. Mereka bahkan sangat rindu akan firman Tuhan. Ketika pertama kali Paulus membawa kebenaran firman kepada mereka, hati mereka terbuka dan menyambutnya dengan senang.
Bahkan mereka sama sekali tidak mencemooh keadaan Paulus saat itu yang sedang sakit (ayat 13-14). Tidak seperti beberapa jemaat sekarang ini, jika pendetanya sakit parah maka mereka akan menghakimi bahwa pendeta itu telah berbuat dosa atau terkena kutuk Tuhan. Jemaat Galatia begitu giat mencari kebenaran firman.
Namun, tiba-tiba datanglah orang-orang yang mereka anggap 'baik' dan memang berbuat baik kepada mereka, namun tidak membawa mereka kepada kebenaran. Jemaat Galatia mulai percaya dengan 'kebaikan' itu dan membuat mereka mulai menentang kebenaran firman.
Saya mengenal seseorang yang pernah melayani Tuhan dengan sangat giat. Dan ketika ia sedang bermasalah dalam keuangan, seseorang datang membantunya bahkan memberikannya bisnis yang membuat ia berhasil.
Mulailah ia terbawa oleh pengaruh teman baiknya itu yang selalu mengajaknya untuk mengikuti meditasi penyucian diri. Entah aliran apa itu, yang jelas mereka hanya percaya pada kekuatan diri sendiri dan intelektual mereka sendiri, bagi mereka Tuhan itu ada tapi tidak mengurusi urusan hidup manusia. Dan ia kini percaya dengan aliran itu.
Hati-hati dengan kebaikan orang lain, kita juga harus jeli. Pada akhir jaman ini, iblis bekerja double untuk menjatuhkan kita. Ia tahu strategi yang bagus untuk menyeret orang-orang benar berbalik dan meninggalkan kebenaran Tuhan.
Doa : Tuhan, kuatkan aku di dalam iman agar aku tetap teguh berada dalam kebenaran-Mu.
Sumber : Renungan Bulanan Wanita.
But they that wait upon the Lord shall renew their strength; they shall mount up with wings as eagles; they shall run, and not be weary; and they shall walk, and not faint. (Isaiah 40:31)
Kamis, 04 Maret 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar