Rabu, 28 April 2010

Roasted Beef or Wings...!?

Ayat Bacaan : Galatia 5:16-26

"Maksudku ialah: hiduplah oleh Roh, maka kamu tidak akan menuruti keinginan daging." (Galatia 5:16).

Seekor tupai dan seekor possum tersesat di sebuah hutan angker. Hutan yang dipenuhi dengan binatang buas yang bosan memakan steak sapi, ayam atau daging babi. Ketika tupai dan possum muncul di daerah mereka, binatang buas ini hendak memburu mereka karena ingin merasakan kenikmatan daging mereka.

Disini diceritakan bahwa hutan angker ini tidak mengenal adanya binatang tupai atau possum. Bagi mereka, kedua binatang kecil ini adalah menu baru buat mereka.

Setelah berhari-hari diburu oleh binatang buas, mereka pun sangat kelelahan, kelaparan dan kehausan.
Dari kejauhan mereka mencium bau daging panggang dan mencari asal
bau makanan tersebut.

Akhirnya bertemu dengan kura-kura tua yang sedang memanggang daging sapi.

"Bisakah engkau membagikan kepada kami sedikit?" Pinta si tupai.
"Mengapa kamu bisa hidup? Tidakkah mereka memburumu?" Tanya si possum.

Dengan singkat si kura-kura tua menjawab, "Tidak ada yang suka dengan dagingku yang keras. Lebih
baik kamu berdua memilih, aku memberikan kamu semua daging panggang ini atau dua pasang sayap ajaib untuk pergi dari sini?"

Kita akan selalu berhadapan dengan pilihan hidup oleh roh atau oleh daging? Film kartun ini menyadarkan saya hidup oleh Roh. Bayangkan saja jika kedua binatang kecil itu memilih daging panggang lezat, setelah kenyang maka kemudian mereka yang akan menjadi daging panggang.

Tetapi ketika mereka memilih mendapatkan sayap maka mereka bisa terhindar dari bahaya dan bisa memakan daging panggang di rumah mereka dengan aman.

Ketika kita memilih hidup oleh Roh maka kita pasti mampu mengendalikan keinginan daging kita yang kerap kali membahayakan jiwa kita.

Pilihlah jalan keselamatan yang hanya kita peroleh ketika kita hidup oleh Roh. Barangsiapa menjadi milik Kristus Yesus, ia teah menyalibkan daging dengan segala hawa nafsu dan keinginannya.

Doa : Aku mau hidup oleh Roh dengan tuntunan-Mu ya, Roh Kudus.

Sumber : Renungan Bulanan Wanita.

But they that wait upon the Lord shall renew their strength; they shall mount up with wings as eagles; they shall run, and not be weary; and they shall walk, and not faint. (Isaiah 40:31)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar