Doa bukan seperti "Ban Cadangan" yang kamu pakai ketika kamu dalam kesulitan, namun doa adalah "Roda Kemudi" yang menuntunmu di jalan yang benar.
Apa kamu tahu mengapa kaca depan sebuah mobil begitu besar dan kaca spion begitu kecil? Karena masa lalu kita tidak sepenting masa depan kita. Lihatlah ke depan dan bergerak maju dan jangan diam ditempat.
Persahabatan itu seperti sebuah buku. Hanya perlu beberapa detik untuk membakarnya, namun perlu berbulan-bulan untuk menulisnya.
Segala hal dalam hidup ini adalah sementara. Bila berjalan dengan lancar, maka.. Nikmatilah, semua itu tidak akan bertahan selamanya. Bila berjalan tidak benar, maka.. Jangan kuatir, semua itu tidak bertahan selamanya juga.
Teman lama adalah emas. Teman baru adalah berlian. Jika kamu mendapatkan sebuah berlian, jangan lupakan emas. Karena untuk dapat meletakkan sebuah berlian, kamu selalu memerlukan dudukannya yang terbuat dari emas.
Seringkali ketika kita kehilangan harapan dan berpikir bahwa inilah akhir dari semuanya, TUHAN tersenyum dari atas sana dan berkata, "Santailah, sayang, ini hanyalah sebuah belokan, bukan akhir!"
Ketika TUHAN menyelesaikan masalah-masalahmu, kamu memiliki keyakinan atas kemampuan-NYA; Ketika TUHAN tidak menyelesaikan masalah-masalahmu, DIA memiliki keyakinan atas kemampuanmu.
Ketika kamu berdoa untuk orang lain, Tuhan mendengarkanmu dan memberkati mereka. Dan, kadangkala, ketika kamu aman dan bahagia, ingatlah bahwa seseorang telah berdoa untukmu.
Kekuatiran tidak akan menghilangkan kesulitan di hari esok, namun menghilangkan kedamaianmu pada hari ini.
Selamat mengalami perjalanan yang berbuah :)
But they that wait upon the Lord shall renew their strength; they shall mount up with wings as eagles; they shall run, and not be weary; and they shall walk, and not faint. (Isaiah 40:31)
Senin, 16 Agustus 2010
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar